IMPLEMENTASI METODE FULL COSTING PADA PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI SABUN CAIR CUCI PIRING BERBASIS EKSTRAK KULIT MANGGIS
Main Article Content
Abstract
Kulit buah manggis yang kaya dengan kandungan senyawa fenol/polifenol, epikatekin, antosianin, tanin, dan xanthone, yang hingga saat ini sudah mulai banyak dimanfaatkan oleh masyarakat pada industry skala rumah tangga, salah satunya pada pembuatan sabun cair cuci piring di UMKM Pelangi Gunung Suling. Namun umumnya industry skala rumahan dalam penetapan harga jual produknya masih berdasarkan taksiran atau perkiraan saja, untuk itu perlu dikaji dalam implementasi penetapan harga pokok produksinya melalui penerapan metode Full Costing sebagai dasar dalam penetapan harga jualnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi penetapan harga pokok produksi dengan menggunakan metode full costing sebagai dasar penetapan harga jual produk sabun cuci piring dengan pewarna dan bahan aktif ekstrak kulit manggis. Hasilnya memperlihatkan bahwa perhitungan harga pokok produksi berdasarkan metode full costing adalah Rp. 206.700,00 per produksi atau Rp. 13.212,00 per unit kemasan 500 ml, dan harga jual menurut perusahaan Rp. 11.000,00, harga jual perusahaan berada pada posisi tidak mendapatkan keuntungan seperti yang diharapkan.
Downloads
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.